Header Ads

test

Rahasia Usaha Menanam Durian Montong Agar Cepat Besar

Penjelasan Peneliti Durian Montong


Buah Durian Montong memang salah satu kultivar buah durian yang dikembangkan di Thailand. Namun tahukah Anda, jika sebenarnya plasma nutfah (bibit asli) Durian Montong berasal dari Jawa Tengah, Indonesia?

Hal itu disampaikan Pelaksana Harian Dirjen dan juga Sekretaris Ditjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian (PPHP) Kementerian Pertanian Yasid Taufik saat ditemui di kantornya, Ragunan, Jakarta kepada Detik Finance (24/5/2013).
durian montong, durian, buah durian, durian musang, bibit durian, durian bawor, bibit buah durian, 15 kg perbuah, durian monthong, durian bangkok, buah durian monthong, kaki ganda, kaki, wisata kebun durian magelang, berburu durian montong, wisata durian, wisata kulineran durian, jus, timur, jawa, madura, sumenep, bibit durian unggul, cara berkebun durian, balai penyuluhan pertanian, durian riau, durian montong merah, durian merah, kaki ganda pada durian, best pranks, top pranks of 2018, nursery, durio, fruit, best prank, kebun, durian montong thailand, durian besar sekali, durian besar enak, durian montong kani


“Durian itu plasma nutfahnya (bibit asli) dari Indonesia, dibawa negara-negara lain dan dikembangkan bibitnya, jadilah ada yang durian Monthong, ada durian Chennai,” ucap Yasid.

Akibat promosi yang sangat bagus, kata Yasid, orang saat ini lebih tahu durian Monthong ketimbang durian Petruk, durian Medan, atau jenis durian lainnya di Indonesia.

“Kalau durian Monthong dipikiran orang sudah pasti tebal, manis. Kalau durian lokal orang masih menerka apa dagingnya tebal, manis atau tipis,” ucapnya.

Namun sebenarnya Indonesia memiliki jenis durian yang sangat banyak. Penanganan perkebunan durian yang masih sangat tradisional menyebabkan promosi yang kurang, sehingga pamornya kalah dengan durian Monthong.


Penjelasan Peneliti Durian
Durian Montong Thailand dihasilkan dari pohon durian asli Indonesia. Dr. Ir. Endang Yuniastuti Msi, Peneliti Durian dari Universitas Sebelas Maret Surakarta, menjelaskan bahwa “induk” Durian Montong adalah Durian Sukun, yang diambil dari Matasih, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Dari spesies asli Indonesia tersebut lah, Thailand kemudian berhasil mengembangkan varietas unggulan yang kemudian dinamakan Durian Montong.

Anehnya, varietas unggulan tersebut kemudian terkenal dan merajai di Indonesia. Mengalahkan berbagai jenis durian lokal Indonesia bahkan varietas durian milik Indonesia. Tambah aneh, ternyata Durian Sukun yang merupakan induk asli Durian Montong malah terancam punah dan hanya tersisa beberapa batang saja di Karangayar.

Durian merupakan nama buah dan tanaman dari Famili Malvaceae yang dikelompokkan dalam genus Durio. Tumbuhan ini asli Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Indonesia sendiri menjadi center of origin Durian. Indonesia memiliki 20 spesies durian dari total 27 jenis durian di dunia. Kalimantan menjadi pusat jenis durian dengan jumlah spesies mencapai 18 jenis. Disusul Sumatera yang memiliki 7 spesies serta Jawa, Bali, Sulawesi, dan Maluku, masing-masing satu spesies.

durian montong

Potensi Kurang Dikembangkan
Sayangnya Indonesia terlambat dan kurang serius mengembangkan potensi durian yang dimiliki. Kalah jauh dengan dua negara tetangga, yakni Malaysia dan Thailand. Luas tanaman durian di Indonesia hanya 60 hektare, sedangkan di Thailand dan Malaysia masing-masing memiliki tanaman durian seluas 200 ha dan 120 ha. Indonesia juga kalah dari jumlah varietas unggulan durian yang berhasil dikembangkan. Hingga tahun 2015 ini Thailand dan Malaysia masing-masing telah melepas 172 dan 200 varietas unggulan durian sedangkan Indonesia baru berhasil menciptakan 91 varietas unggul. Padahal Semenanjung Malaya (Thailand dan Malaysia) hanya memiliki 11 spesies asli durian, kalah jauh dengan Indonesia yang mencapai 18 spesies.

Seharusnya dengan kekayaan ragam jenis pohon durian yang dimiliki, Indonesia akan mampu mengembangkan varietas-varietas unggul buah durian yang lebih berkualitas dan terkenal. Apalagi terbukti, Sang Raja Durian, Durian Montong pun berasal dari spesies asli durian Indonesia.

Mitos Seputar Buah Durian
Raja buah ini biasanya menjadi favorit jika musim panennya tiba. Beberapa orang mungkin tidak menyukai durian karena baunya yang sangat kuat, tapi sebagian orang yang lain justru menantikan kehadiran buah ini pada setiap musimnya. Bagi mereka yang menyukainya, biasanya cenderung sulit untuk berhenti mengkonsumsinya. Banyak mitos kesehatan yang berkembang sekitar buah yang berduri ini, diantaranya ada yang mengatakan bahwa buah durian tinggi kolesterol.

Faktanya durian tidak mengandung kolesterol, namun justru mengandung lemak tak jenuh yang bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol dan menjaga tekanan darah. Sayangnya, buah durian yang sangat bergizi ini tidak menguntungkan bagi ukuran pinggang Anda, karena hal ini juga mengandung jumlah kalori yang sangat tinggi. Satu buah durian bahkan bisa memberikan tubuh kita sekitar 885 sampai 1500 kalori, tergantung dengan ukurannya. Berikut mitos yang beredar di masyarakat seputar buah durian.

Durian sangat tinggi kolesterol
Hal ini sama sekali tidak benar. Durian mengandung 0 (nol) kolesterol. Kolesterol adalah zat yang ditemukan pada makanan yang mengandung lemak jenuh seperti daging merah, makanan laut, dan produk susu. Perlu diketahui bahwa semua buah-buahan, sayuran, bijian, atau makanan dari sumber tanaman tidak mengandung kolesterol. Durian justru menyediakan asam lemak tak jenuh tunggal yang sangat menyehatkan jantung, bahkan membantu menurunkan kadar kolesterol buruk (LDL).

Harus Makan Manggis Setelah Makan Durian
Jika makan durian, makan harus makan manggis untuk mengurangi panas dalam yang ditimbulkannya Menurut kepercayaan, manggis adalah buah yang bersifat mendinginkan, sehingga akan mengurangi tingkat panas dalam yang mungkin bisa ditimbulkan oleh durian. Tidak ada penelitian ilmiah yang mendukung kepercayaan ini. Kebiasaan makan durian dan manggis secara bersama-sama mungkin karena dua buah ini selalu panen pada waktu atau musim yang sama.

Makan Durian Dan Minum Bir Mengakibatkan Kematian
Makan durian dan minum bir menyebabkan kematian Tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa kedua makanan ini merupakan perpaduan yang mematikan. Namun kombinasi ini bisa menyebabkan kembung, gangguan pencernaan, dan ketidaknyamanan, karena hati harus bekerja lebih keras untuk memetabolisme lemak dan gula dalam durian dan alkhol pada bir, terutama jika dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan.

durian montong

Adapun Fakta Yang Sebenarnya Tentang Buah Durian Adalah Sebagai Berikut :
Durian kaya akan nutrisi Durian adalah sumber yang secara alami kaya akan kalium, serat, zat besi, vitamin C, dan vitamin B kompleks. Dengan demikian raja buah-buahan ini sangat baik untuk meningkatkan kekuatan otot dan menjaga tekanan darah, mencegah kesulitan BAB, dan menyehatkan kulit. Hal ini juga mendukung sistem saraf dan sistem kekebalan tubuh yang baik, dan meningkatkan pembentukan sel darah merah.
Durian cepat membangkitkan energi Karena mengandung karbohidrat yang tinggi, maka durian bisa membantu mengisi kembali energi yang rendah dengan cepat (pada orang sehat). Kandungan kalium yang tinggi pada buah ini juga bisa membantu mengurangi kelelahan dan mengurangi stres dan kecemasan .
Durian dapat menyebabkan penambahan berat badan Rata-rata durian dengan berat yang mendekati 1 kg akan memberikan sekitar 1.350 kalori. Makan satu buah durian sudah mencukupi sekitar 68% dari kebutuhan kalori yang disarankan untuk orang dewasa rata-rata yaitu 2.000 kalori. Satu biji durian saja, yang memiliki berat sekitar 40 g, memiliki sekitar 54 kalori. Jadi bagi orang yang sedang diet menurunkan berat badan, maka durian bisa menggagalkan tujuan Anda.
Orang dengan diabetes harus membatasi makan durian Jika Anda dengan diabetes serta harus menghitung asupan karbohidrat Anda, maka Anda tidak bisa makan banyak-banyak buah durian karena kandungan karbohidrat yang tinggi. Durian mengandung jenis gula sederhana, yaitu sukrosa, fruktosa dan glukosa.
Walaupun banyak mitos yang berkembang disekitar buah durian, tapi yang jelas durian adalah buah yang bergizi. Dan jika dimakan dalam jumlah yang cukup, durian akan memberikan banyak manfaat bagi tubuh. Namun ada beberapa hal harus diperhatikan yaitu dengan makan 2 atau 3 biji saja sudah cukup memberikan manfaat yang bagus bagi kesehatan, apabila terlalu berlebihan tentu juga kurang bagus karena apapun jika berlebihan tentu akan menimbulkan efek samping yang buruk. Jangan mengkonsumsi buah durian yang sudah terlalu matang, karena akibat fermentasi, buah ini menjadi mengandung alkohol. Hal ini menjadikan durian sebagai salah satu makanan yang perlu diwaspadai oleh wanita hamil dan penderita tekanan darah tinggi.

Buah Bergizi Tinggi
Durian termasuk salah satu buah yang sangat enak dikonsumsi. Ada banyak kandungan vitamin yang terdapat pada durian montong, sehingga bisa dikategorikan buah durian montong salah satu buah yang kaya dengan nutrisi. Ada berbagai macam vitamin seperti kalsium, magnesium, kalium, dan fosfor. Tidak hanya itu saja, ada juga kandungan mikro nutrient seperti polyphenol, phytosteron, trypophan, dan phytonutrien yang cukup banyak.

Selain itu, buah durian montong ini mempunyai banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh karena memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi. Kandungan yang terdapat pada buah durian montong yaitu vitamin B6, vitamin B12 , vitamin B, vitamin C, fosfor, kalium, zat besi, ribloflavin, seng, omega 6 dan 3, dan lain sebagainya.

Dengan kandungan nutrisi yang dimiliki durian montong ini tentu saja sangat bermanfaat bagi tubuh manusia. Nah, berikut beberapa manfaat durian montong.

Manfaat Dan Khasiat Durian Montong
Kaya Vitamin C
Durian merupakan salah satu makanan yang memiliki kandungan vitamin C sangat tinggi. Bahkan jumlah zat antioksidan yang dihasilkan pada buahnya juga tergolong sangat tinggi. Dapat dikatakan vitamin termasuk yang tertinggi dibandingkan buah lainnya yakni sekitar 22.9 sampai 107 mg per 100 gram buahnya.

Kandungan vitamin C yang tinggi tersebut akan memberikan beragam manfaat diantaranya:

– Menjaga kesehatan kulit dan membantu proses regenerasinya

– Memberikan energi dan efek positif bagi tubuh

– Mengurangi resiko penyakit jantung dan kardiovaskular

– Mengontrol tekanan darah agar tetap stabil

– Mengurangi resiko stroke

– Mengurangi resiko diabetes

– Mencegah penyakit mata katarak

Menghangatkan Badan
Manfaat buah durian montong yang satu ini bisa digunakan sebagai penghangat badan. Karena di dalamnya sudah terkandung zat yang hampir mirim alkohol dimana keduanya mempunyai fungsi sebagai penghangat badan.

Menjaga Kesehatan
Pada buah durian montong terkandung zat hytonutrient yang tergolong sangat baik dalam menjaga kesehatan tubuh. Zat ini termasuk salah satu mikro nutrient yang cukup bagus untuk tubuh. Hal ini diungkap oleh para peneliti di luar negeri.

Mengurangi Resiko Kanker
Mengkonsumsi durian juga sangat bermanfaat dapat mengurang resiko terserang kanker. Karena di dalamnya terdapat zat phytonutrient. Zat ini sangat baik untuk tubuh kita sebagai zat yang menonaktifkan sel kanker. Zat yang bisa dipakai untuk mematikan perkembangan sel kanker selain phytonutrient yaitu polyphenol dan antikosidan.

Kalau kedua zat tersebut setelah dikombinasikan maka fungsinya dapat mematikan sel kanker lebih efektif dibandingkan antioksidan yang dihaslkan oleh vitamin biasa.

Meningkatkan Sistem Imunitas tubuh
Durian juga bermanfaat dalam meningkatkan sistem kekebalan pada tubuh karena di dalamnya terdapat zat phytonutrient. Zat ini juga aktif dalam menonaktifkan sel kanker yang terdapat pada tubuh kita.

Mengurangi Berkembangnya Sel Tumor
Setiap tubuh manusia berpeluang mempunyai tumor. Oleh karena itu, harus ada semacam zat penangkal yang mampu mengatasi tumor tersebut supaya tidak tumbuh. Salah satu zat yang bermanfaat untuk dapat meminimalisir pertumbuhan timor yaitu phytosterol. Menurut penelitian terakhir yang dilakukan oleh Departemen of Pharmacology and Toxicology, School of Medicine, State university of New York di Buffalo menyebutkan bahwa zat ini mempu memberikan reaksi lebih pada tumor tubuh sehingga dengan begitu pertumbuhan sel tumor jadi terhambat.

Menurunkan Kadar Kolesterol
Adanya kelebihan kolesterol yang terdapat pada tubuh juga tidak baik. Oleh karena itu harus ada zat yang bisa menurunkan proses pembuatan atau sintesis kolesterol. Beberapa organ tubuh yang biasanya digunakan dalam mensintesis yaitu hati. Zat yang berperan penting disini yaitu organosulfur. Nutrisi tersebut juga terdapat pada bawang putih.

Mengatasi Insomnia
Orang yang mengkonsumsi durian lebih muncul efek yang menyenangkan. Manfaat durian montong memiliki zat yang di sebut trypopan. Zat ini berguna untuk meningkatkan produksi hormon kebahagiaan seperti serotonin, melatonin, dan dopamine. Bahkan durian dipercaya sebagai obat untuk orang yang mengalami insomnia. Kenikmatan dan kenyamanannya memberikan efek tenang bagi orang-orang yang mengalami gangguan sulit tidur.

Mengurangi Efek PMS ( pre menstruasi syndrome )
Wanita yang ada dalam masa pre menstruasi syndrome akan lebih mudah marah dan emosional. Mereka menjadi sangat sensitif jika hati dan perasaannya terganggu. Untuk itu sangat di anjurkan untuk mengkonsumsi durian. Sebab di dalamnya terdapat kandungan B6 yang baik untuk mengatur kadar gula serta mood baik.

Mencegah Depresi Dan Stress
Anda merasa depresi? Di sarankan untuk mengkonsumsi durian. Sebab durian mengandung zat trypopan yang memacu produksi serotonin dan dopamine yang mampu mengatasi depresi dan stress untuk anda.

Mengurangi Resiko Anemia
Di dalam durian terdapat kadar zat besi tinggi. Senyawa ini sangat aktif dalam pembentukan haemoglobin yang nantinya menjadi cikal bakal eritrosit. Sehingga darah anda kadarnya akan naik.

Membantu Berhenti Merokok
Buah Durian Montong ini juga memiliki manfaat untuk anda yang ingin berhenti merokok karena pada buah ini juga memiliki kandungan vitamin B6, vitamin B12, magnesium dan kalium yang berfungsi untuk menghentikan aktivitas merokok.

Memperbaiki Sistem Saraf
Buah durian montong ini juga mempunyai manfaat yang terbilang istimewa yakni memperbaiki sistem saraf. Karena didalamnya memiliki kandungan vitamin B yang bisa membantu memperbaiki sistem saraf.

Mengurangi Gangguan Tumor
Salah satu zat yang terkandung pada buah ini yaitu zat phytosterol yang bermanfaat untuk mengurangi reaksi tumor. Dengan mengonsumsi buah tersebut bisa mengurangi dan memperlambat reaksi tumor yang terdapat pada tubuh.

Memperlancar Saluran Pencernaan
Selain memiliki rasa yang lezat buah ini juga tergolong buah yang memiliki aroma yang sangat harum. Selain itu buah ini ternyata juga bermanfaat untuk memperlancar proses pencernaan. Kandungan seratnya yang tinggi berguna mengurangi masalah pencernaan.

Demikianlah informasi tentang manfaat buah durian montong dan khasiatnya untuk kesehatan tubuh. Semoga informasi ini dapat memberikan manfaat kepada anda yang sedang membutuhkan informasi mengenai manfaat buah durian montong.